
Salah satu puding yang banyak disukai semua orang termasuk anak-anak adalah puding coklat, puding ini sangat lezat dan sering dihidangkan bersama saus vla yang manis, saus vla terbuat dari susu, gula dan tepung maizena yang dilarutkan. Puding dibuat dari agar-agar susu, tepung maizena, tapioka, dan telur, puding dapat disajikan sebagai hidangan penutup dari suatu acara. Susu adalah salah satu bahan penting yang sering digunakan untuk membuat puding, susu mengandung nutrisi penting bagi tubuh yaituvitamin, protein, magnesium, fosfor, zinc, kalsium, mineral dan lemak. oleh karena itu kita sangat dianjurkan mengkonsumsinya terutama anak-anak dan balita karena dapat mempengaruhi serta membantu masa pertumbuhannya.
Berikut penjelasan cara membuat resep kue puding coklat double cream :
Bahan puding :
2 bungkus agar-agar putih
250 gram coklat blok, serut, tim sampai leleh
250 gram gula pasir
1 lt susu murni
500 mili liter double cream (bisa juga pakai Creamer cap kembang)
25 gram coklat bubuk, encerkan dengan sedikit air panas
Vanili secukupnya
Bahan saus:
800 mili liter susu murni
100 gram gula pasir
1 buah kuning telur
Vanili secukupnya
Cara membuat Puding :
Campur semua bahan menjadi satu (kecuali double cream)
Didihkan di atas api sedang sambil diaduk terus, sampai mendidih
Setelah mendidih, tuangkan double cream sambil adonan diaduk terus, aduk sampai rata, angakat dari api.
Dinginkan sebentar, jangan sampai beku, sampai uap hilang.
Tuangkan dalam cetakan puding besar, atau yang kecil-kecil, dinginkan.
Cara membuat saus :
Kocok lepas merah telur
Campur susu, gula dan vanili, didihkan dengan api sedang sambil diaduk
setelah mendidih, tuangkan dua sendok sayur susu ke dalam kocokan telur, campur rata, masukkan adonan telur ke dalam susu yang mendidih, aduk-aduk sebentar di atas api.
angkat dari atas api, aduk terus Vla, sampai agak dingin, supaya Vla jangan pecah.
Catatan :
jangan mendidihkan adonan dengan api besar, Vla atau puding bisa pecah.
Demikian penjelasan mengenai cara membuat resep kue puding coklat double cream .
Selamat mencoba, semoga berhasil.☺